Moms, anak-anaknya suka mie instant? Kayaknya mie instant udah jadi favorite deh, tapi biar gak bosan ada variasinya nih. Dibikin pizza mie aja, jadi bisa dibawa untuk bekal sekolah. Berikut resep praktis nya:
Bahan:
mie instant, direbus kemudian ditiriskan (sebaiknya gunakan mie instant goreng daripada mie instant kuah karena yang kuah rasanya terlalu asin untuk dibuat pizza mie)
telor ayam
saos tomat
keju parut dan sosis untuk topping pizzanya
Cara membuat:
1. Campur mie instant yang telah direbus dengan telor, aduk rata bersama bumbu mie instant.
2. Goreng dengan menggunakan wajan kecil atau teflon kecil, pakai mentega, diatas api sedang. Goreng 3 sdm adonan mie instant tadi ke atas wajan. Kemudian tambahkan potongan sosis diatasnya sebagai topping pizzanya. Bolak balik sebentar sampai matang, kemudian angkat.
3. Setelah agak dingin, oleskan saos tomat diatasnya, kemudian taburi parutan keju.
Pizza mie untuk bekal sekolah jadi deh...Resep praktis ini gampang sekali kan dibuat? Dan anak Anda pasti suka!
berbagi tips dengan bunda, ide aktifitas untuk anak, resep praktis, ulang tahun anak, do it yourself craft, tips keuangan rumah tangga, tips rumah dan info-info bermanfaat lainnya untuk bunda sekalian
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
taplak meja dari sedotan bekas Hai bunda, sekarang lagi musim ya membuat kerajinan dari barang bekas untuk kemudian dijadikan hiasan ruma...
-
Punya kertas bekas majalah di rumah? Coba yuk bikin kerajinan dari barang bekas dengan membuat keranjang/wadah kecil seperti ini dari anyama...
-
Boneka tangan ini lucu banget ya? Terbuat dari kertas dan tidak sulit Hanya perlu imajinasi untuk menghias kertasnya dan disulap menjadi k...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar